Polda Jabar Sukses Bongkar Peredaran Narkotika Jaringan Internasional

BANDUNG, LENSAJABAR.COM — Direktorat Reserse Narkoba (Ditres) Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Barat (Jabar) berhasil membongkar sindikat peredaran narkoba Internasional ,Sedikitnya 3 tersangka berhasil ditangkap.

Ketiga orang di antaranya IS alias Kas alias Kum (28), YK alias Ned (39) dan EJ alias Ed (30) yang merupakan narapidana Lapas Klas II A Subang, Jawa Barat.

Bacaan Lainnya

Dalam kasus ini, Polda Jabar juga menyita barang bukti sebanyak 10,479 kilogram (kg) sabu-sabu.

Selain itu, jajaran Polda Jabar juga berhasil mengungkap penyalahgunaan narkotika jenis sabu jaringan Palembang-Jawa Barat. Satu orang tersangka berinisal DFR (28) berhasil diamankan berikut barang bukti sabu seberat 1,7 kg.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *