MUBA,LENSAJABAR.COM – Terkait banyaknya ikan yang diduga diracuni oleh Oknum yang tidak bertanggung jawab, tim Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangspol) bersama Dinas Lingkungan Hidup (DLH) dan Dinas Perikanan kabupaten Musi Banyuasin terjun langsung ke lokasi, Selasa (28/7/2020).
Diketahui sebelumnya, kejadian tersebut terjadi tepatnya di kanal milik PT Muara Bungo yang airnya mengalir menuju Sungai Petanang kelurahan Soak Baru kecamatan Sekayu kabupaten Muba, yang mengakibatkan kurang lebih 1 ton ikan di sungai tersebut menjadi mati dan mengapung.
Akibat ulah dari oknum tersebut ikan yang berada di Sungai Petanang yang dilelang Pengemin sungai mengalami kerugian mencapai Puluhan Juta.
Tim yang dikomandoi oleh Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik H M Sholeh Na’im Mm ini melakukan pengecekan lokasi dengan mengambil Sampel Ikan dan Air yang diduga diracuni oleh Oknum yang tidak bertanggung jawab.
H M Sholeh Na’im MM saat dikonfirmasi awak media mengungkapkan, kami dari Kesbangpol kabupaten Musi Banyuasin terkait Sungai yang diduga diracuni oleh Oknum yang tidak bertanggung jawab terjun langsung ke lokasi bersama DLH dan Dinas Perikanan Muba melakukan pengambilan Sampel ikan yang diduga teracuni.
” Kami dalam hal ini Kesbangpol Muba guna menangkal terjadinya Konflik antar warga ikut melakukan pengecekan lokasi dimana sungai yang teracuni mengakibatkan banyak ikan yang teracuni,” dikatakan Sholeh Na’im
Dilanjutkannya, Berdasarkan Instruksi Bupati Musi Banyuasin Dr H Dodi Reza Alex Noerdin masyarakat boleh melakukan aktivitas pencarian ikan di sungai, akan tetapi jangan sampai mengandalkan cara-cara yang tidak benar.
” Masyarakat berhak mencari ikan boleh menggunakan cara menjaring, Memancing, maupun menangkul. Akan tetapi dengan cara diracuni tidak dibenarkan apalagi dengan meracuni sungai, untuk hal ini biarkan aparat penegak hukum yang akan menindak tegas kejadian ini,” tegasnya.
Ditambahkannya, kami melakukan pengecekan sampel beberapa ikan yang tergelatak dan air yang ada disungai. Dan hasilnya memang benar bahwa sungai tersebut telah diracuni dan ini sangat disayangkan.
” Kepada Masyarakat semestinya mereka cerdas dalam memanfaatkan kekayaan alam, apalagi kabupaten Musi Banyuasin memiliki anak-anak sungai yang penuh dengan ikan-ikan yang luar biasa seperti, Ikan Kecublang, Baung, Lais, Tapa, Gabu, dan Troman, ini adalah Ikan-ikan yang menghuni Ekosistem sungai yang ada di Muba,” jelasnya.
Terakhir, kami Berharap masyarakat mampu menimbang dengan cerdas bahwa cara mencari ikan yang baik dan benar sudah dijelaskan, dan bagi mereka yang memanfaatkan cara yang tidak dibenarkan akan mendapatkan Sanksi sesuai dengan yang telah ditetapkan.
” Saya sempat bercakap dengan Pengemin Sungai, mereka tidak mempermasalahkan masyarakat yang bukan pengemin ikan untuk mencari ikan diwilayahnya, akan tetapi tidak dengan cara diracuni, ini sama merusak Ekosistem Ikan yang ada didal Sungai,” tukasnya.
Turut hadir dalam pengecekan lokasi, Kadis DLH Muba diwakili, Plt Kadis Perikanan diwakili, Lurah Soak Baru. (Riyan)