Surau Baitul Muttadin , Inisiatif Masyarakat Selamatkan Generasi Usia Dini

MUBA, LENSAJABAR.COM – – Di Kelurahan Babat Toman Kecamatan Babat Toman Kabupaten Muba terdapat surau yang dibangun oleh masyarakat secara pribadi, yang di pergunakan untuk ibadah maupun pendidikan bagi anak – anak usia dini.

Dari lokasi surau ,wartawan Lensajabar.com melaporkan, ke istimewaan surau tersebut terlihat dari bentuk bangunan maupun tempat wudhu yang di buat oleh masyarakat, Selasa (05/2).

Saat di mintai keterangan terkait pembangunan surau maupun cara pengelolahan pemilik surau Saryadi mengutarakan”bahwasanya surau itu dibangun dengan pribadi nya sendiri , bersama masyarakat sekitar guna meningkatkan pembelajaran dini bagi anak – anak untuk mengetahui dan paham tentang agama, baik mengaji maupun shalat,” terangnya.

“Semoga saja dengan niat baik ini bisa memperbaiki akhlak dan minat anak – anak akan kecintaan kepada Allah Swt dari agama, dan ia meminta kepada seluruh elemen – elemen masyarakat yang ingin memberikan bantuan secara ikhlas” tandas Saryadi yang dikenal masyarakat sebagai guru ngaji dan tukang tambal ban.

Sementara itu tetangga Saryadi yang bernama Mardiah yang akrab di sapa Diah mengatakan “surau yang didirikan ini sangat membantu anak – anak dan kami sebagai orang tua dalam belajar ilmu agama , baik shalat, mengaji maupun pembelajaran akhlak ” kata Diah saat berbincang dengan wartawan di kediamannya .

Lebih lanjut Diah menambahkan, Surau tersebut sejatinya masih memiliki kekurangan baik fasilitas maupun teknis kebersihan , seperti speaker audio untuk adzan , maupun fasilitas penujang lainnya, namun semua itu tak mengurangi minat anak – anak untuk belajar ilmu agama dengan ada surau tersebut mereka merasa terbantu.

“Kami dan masyarakat lain meminta agar pemerintah setempat baik dari kelurahan maupun kecamatan agar sedikit memberikan bantuannya’ kata Diah. ( Riyan).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *