Secara Aklamasi, Suhendar Kembali Terpilih Sebagai Ketua PAC Pemuda Pancasila Kecamatan Dramaga

BOGOR, LENSAJABAR.COM – Sesuai Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) semua organisasi, termasuk organisasi Pemuda Pancasila (PP) setiap 3 tahun sekali mengadakan Rapat Pemilihan Pengurus Anak Cabang (PAC).

Dalam rapat pemilihan pengurus yang berlokasi  dikampung Cikarawang, Kecamatan Dramaga, Kabupaten Bogor itu, berhubung tidak ada yang bersedia menjadi ketua, maka dalam sidang pleno di tetapkan Suhendar sebagai Ketua Pemuda Pancasila kembali secara aklamasi.

Kepada awak media, Suhendar menjelaskan, dalam kinerja selanjutnya akan memperbaiki kepengurusan dan anggotanya yang terdata sebanyak 471 orang.

“Yang terpenting juga akan lebih memfokuskan pada pengawasan dari program yang dicairkan pemerintah pusat,” ucapnya.

Dirinya mengaku banyak menerima masukan dari masyarakat tidak dilibatkan dalam program sehingga dikecilkan, terutama dari anggaran program, sehingga ada dugaan korupsi.

Suhendar  menambahkan, sebagai organisasi juga memiliki wewenang untuk melakukan pengawasan terhadap aliran dana dari program yang dicairkan pemerintah pusat untuk mensejahterakan masyarakat.

“Dalam hal ini, KPK perlu turun ke desa dan mengaudit dana yang dicairkan ke desa, karena diduga ada praktek korupsi,” tegas Suhendar. (Ayub)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *