MUBA,LENSAJABAR.COM – Menyambut Hari Ulang Tahun Kementerian Hukum dan HAM RI atau dikenal dengan Hari Dharma Karyadhika (HDKD) Tahun 2019, Lapas Kelas IIB Sekayu menggandeng Puskesmas Balai Agung, melakukan kegiatan tes urine bagi seluruh petugas. Acara dibuka dengan Apel Pagi Petugas, dipimpin langsung oleh Kepala Lapas Kelas IIB Sekayu Ronaldo De Vinci Talesa, A.Md.IP., SH., MH, dan diikuti oleh seluruh Kasi, Kasubsi dan seluruh petugas, Jum’at (11/10/2019).
Kepala Lapas Kelas IIB Sekayu, Ronaldo, menyampaikan, kegiatan tes urine ini dalam rangka percepatan tercapainya program pencegahan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba (P4GN). Dalam momen menyambut HDKD 2019 ini, jajaran Lapas Kelas IIB Sekayu melakukan komitmen bersama untuk menunjukan semangat dan minat bekerja yang tinggi.
“Ditengah-tengah isu peredaran narkoba yang begitu masif, kami berusaha memaksimalkan bakat dan kemampuan seluruh aparatur dalam menjalankan Transformasi Kementerian Hukum dan HAM RI, demi mencapai cita-cita bangsa dan negara,” ungkap Ronaldo.
Kegiatan tes urine ini juga sebagai wujud implementasi dari surat edaran Direktur Jenderal Pemasyarakatan Nomor PAS-4.PK.01.04.01 Tahun 2013 tentang pedoman Lapas/Rutan/Cabang Rutan bebas dari handphone, pungutan liar (Pungli) dan Narkoba (Halinar) dan surat edaran Direktur Jenderal Pemasyarakatan Nomor PAS-126.PK.02.10.01 Tahun 2019 tentang Langkah-langkah Progresif Dan Serius Upaya Pemberantasan Narkoba Di Rutan/Cabang Rutan/Lapas Dan LPKA.
Ronaldo menambahkan, sebanyak 66 petugas Lapas Sekayu mengikuti Tes Urine yang di gelar di aula Lapas Sekayu. Dari 73 petugas ada 7 orang pegawai lapas sekayu yang tidak dapat melakukan tes urine dikarenakan 5 orang sedang melaksanakan cuti melakukan ekspedisi Pendakian gunung dempo Pagar Alam dalam rangka memperingati Hari Dharma Karya Dhika dan dua orang cuti tahunan.
Kegiatan yang sifatnya dadakan ini merupakan rangkaian kegiatan dari Hut Kemenkumham RI dan dilaksanakan secara serentak di Seluruh Rutan/Cabang Rutan/Lapas dan LPKA di seluruh Indonesia .
“Untuk menciptakan suatu instansi yang bersih, maka harus dimulai dari petugasnya itu sendiri” terangnya.
“Tim Kesehatan dari Puskesmas Balai Agung mengatakan, secara teknis pelaksanaan kegiatan tes urine kepada seluruh petugas Lapas Sekayu berjalan dengan lancar”. Pungkasnya.
(Riyan/Ril Humas Lapas sekayu)