Program Samisade Didesa Sukajaya Kecamatan Tamansari Sedang Dalam Pengerjaan Tahap Pertama

Program Samisade Didesa Sukajaya Kecamatan Tamansari Sedang Dalam Pengerjaan Tahap Pertama

BOGOR, LENSAJABAR.COM — Desa Sukajaya Kecamatan Tamansari Kabupaten Bogor telah membangun jalan desa tahap pertama dengan anggaran program Satu Milyar Satu Desa (SAMISADE) untuk Pembangunan jalan yang ada di Desa se-kabupaten Bogor untuk Desa Sukajaya, tepatnya di kampung Jami dari RT. 01, 02 dan 03 RW. 004, Jum’at (13/8).

Dengan anggaran tahap pertama sebesar Rp. 532.040.000,- dengan panjang 800 meter, lebar 3,5 meter, ketinggian 0,15 cm yang dikelola oleh TPK dan Swadaya masyarakat setempat.

Sekretaris Desa Sukajaya, Pajri saat di konfirmasi melalau Jaringan WhatsApp mengungkapkan” dengan adanya program Samisade ini, kami selaku pihak desa sangat terbantu, khususnya buat masyarakat yang tadinya jalannya hancur, sekarang Alhamdulillah sedang proses perbaikan”.

Sekarang kita semua tahu, lanjut Pajri, dengan adanya wabah Virus Covid-19 atau Corona tentu saja kami sangat kesulitan untuk membangun desa, karena sebelumnya pembangunan untuk jalan mengandalkan Dana Desa (DD), sedangkan dengan adanya wabah Covid-19 ini dialihkan untuk bansos bagi yang terkena dampak Virus tersebut.

“Kami selaku perwakilan dari masyarakat khususnya aparatur desa Sukajaya sangat berterimakasih kepada pemerintah pusat dengan adanya program ini, kami sangat terbantu dalam bidang pembangunan di desa kami”tandas Pajri.

“Mari kita dukung program ini, agar pembangunan yang ada di Desa Sukajaya berjalan dengan baik dan lancar”pungkas Pajri. (Ayub).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *