Posko Karhutla Riding Diguyur Hujan Deras

OKI,LENSAJABAR.COM – Menjelang selesai sholat jumat tadi sekitar jam 13.22 kabut tebal hitam mulai menutupi langit diwilayah kabupaten Ogan Komering Ilir, tepatnya di daerah desa Riding,Kecamatan Pangkalan Lampam(18/10/2019). Hujan lebat yang ditunggu para anggota Satgas Karhutla akhirnya turun juga. Sudah lebih 3 minggu daerah ini tidak turun sama sekali, dan perkembangan titik api yang menjalar lewat bawah permukaan gambut membuat satgas gabungan Karhutla yang tergabung dalam Posko Riding,harus bekerja eksra dan harus menginap dan tinggal di tenda tenda yang terpasang disekitar lahan gambut tersebut.

Hujan menggujur daerah Riding ini mulai pukul 13.22 wib s/d 14.32 wib dengan intensitas tinggi disertai angina yang kencang. Tenda tempat tinggal para anggota satgas juga hamper roboh tertiup angina, “ujar Pelda Tema yang turut serta dalam satgas Karhutla pos Riding.

Hujan deras ini memberikan dampak yang menguntungkan sekali terkait musim kering yang terjadi seperti sekarang ini. Titik titik api yang masih ada bara api dan merambat dibawah permukaan gambut serta mengeluarkan asap yang tebal, langsung mati seketika dan tidak menyisahkan asap lagi.Biasanya dalam mematikan titik api yang merambat dibawah permukaan gambut, anggota satgas harus menyemprot sumber api dan asap yang timbul kepermukaan dengan alat suntik pemadam air dengan menggunakan air yang sangat banyak, sampai gambut yang dipermukaan kelihatan sampai seperti bubur gambut dantidak mengeluarkan asap sama sekali, dan diyakini berarti titik itu api dan asapnya sudah padam, “ujar Tema.

Selain daerah Riding, desa Pangkalan Jerambah, masih dalam satu kecamatan yang sama, Kecamatan Pangkalan Lampam juga diguyur hujan deras juga, sekitar pukul 14.45 wib s/d 15.32 wib. Daerah ini juga merupakan sumber hot spot yang besar juga. Dengan adanya hujan tadi. Hot spot di daerah tersebut langsung drastis berkurang, fakta ini dapat kita lihat dari tampilan satelit lapan menunjukkan jumlah hot spot yang kecil pada sore ini.

 

(Penrem Gapo/Riyan)