Musrembang Desa Sukajaya Tamansari Bejalan Dengan Lancar

BOGOR, LENSAJABAR.COM – Acara Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrembang) membahas dana untuk menyepakati rancangan RKPDESA tahun angaran 2024 dan penetapan DURKP Desa Sukajaya Kecamatan Tamansari Kabupaten Bogor.

Fajrin selaku Sekretaris Desa mengungkapkan pihaknya sudah melaksanakan RKP Desa tahun 2024 dan usulan tahun 2025 untuk kebijakan dinas Kabupaten Bogor.

“Semua sudah terangkum dalam kegiatan, dan dari pihak Dinas Perikanan Pendidikan dan UPT sudah hadir dan sudah memberikan usulan-usulan terkait dengan kegiatan tahun 2025,” ungkapnya, kepada wartawan, Senin (25/9/2023).

Untuk saat ini tambah Fajrin, pihaknya akan usulkan ke kecamatan yang akan dirangkum lagi untuk dimasukan ke kabupaten yang ada di desa Sukajaya supaya terealisasi.

“Kami berharap kedepannya semoga apa yang diajukan bisa terealisasikan secepatnya pada tahun 2025, karena memang pada dasarnya ada lokasi-lokasi yang belum tercover oleh anggaran dari pemerintah,” ujarnya.

Hadir dalam acara ini, Babinsa, BPD, Aparatur Desa, UPT, Pertanian, Perikanan, Puskesmas dan tokoh masyarakat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *