KAB. BANDUNG, LENSAJABAR.COM — Sektor 7 satgas Citarum harum dipimpin langsung oleh Kol. Inf. Purwadi bekerjasama dengan PT. Pusaka Agro Pasific menaburkan bakteri penjernih air (MR 08) sebanyak 150 drum di Sungai Citarum Desa Ranca Manyar Kecamatan Baleendah Kabupaten Bandung, Senin (16/09) .
Dansektor 7 Satgas Citarum haruum Kol. Inf . Purwadi mengungkapkan” Kurang lebih Enam hari lagi kita akan melaksanakan Bhakti Sosial, di mana saat ini kondisi air masih hitam ,kita bekerjasama dengan PT. Pusaka Agro Pasific untuk menebarkan bakteri MR 08 untuk mengurai limbah yang ada di air. Sehingga, paling tidak mendekati jernih.
“Pada hari ini kita menebarkan 150 drum, mengenai hasilnya kita lihat hingga tanggal 20 kita akan saksikan, setiap hari kita akan tebarkan sebanyak 150 drum”katanya.
“Seperti tahun lalu, kita menebarkan bakteri dan hasilnya waktu itu ikan hidup , ikan juga bisa berkembang biak di habitatnya dan bisa mengurai limbah “tandas Purwadi.
Lebih lanjut Purwadi menambahkan, pada saat ini hanya ikan sapu-sapu yang hidup sisanya tidak tahan hidup, untuk air Citarum pada saat ini belum sempurna, karena masih ada perusahaan yang membuang limbah dan kitapun udah beberapa kali melakukan pengecoran termasuk IPAL Komunal kena imbasnya. (Wandha).