Kapolsek Baleendah Gelar Silaturahmi Dengan Tokoh Agama

BALEENDAH, LENSAJABAR.COM — Dalam rangka menciptakan situasi yang kondusif jelang Pileg dan Pilpres Ta . 2019, Kapolsek Baleendah Kompol Supriyono,S.H Kembali menggelar silaturahmi , bertempat di Aula Kelurahan Baleendah, Kecamatan Baleendah, Kabupaten Bandung, Rabu (10/10).

Silaturahmi kali ini bersama Para Tokoh Agama, Tokoh masyarakat sewilayah hukum Polsek Baleendah, Bhabinkamtibmas,Camat yang mewakili, MUI dan Dai’ Kamtibmas.

Kapolsek Baleendah Kompol Supriyono,S,H dalam sambutannya mengatakan, ” Kegiatan Silaturahmi hari ini dalam rangka terus menjaga situasi yang Kondusif, Polsek Baleendah terus lakukan dan konsolidasi setelah sebelumnya silaturahmi dan deklarasi juga di gelar dengan seluruh Ormas, Okp Komunitas, Grab se Baleendah kini  Giliran Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat serta Dai Kamtibmas.

Di awali dengan menyayikan lagu Indonesia raya, kemudian selayang pandang tentang sosok Kapolsek Kompol Supriyono,S.H, berikut kegiatan-kegiatannya, termasuk keberhasilan dalam merangkul dan membina Ormas, mengungkap berbagai tindak kejahatan dan Operasi Mira serta patroli rutin dan patroli bersama untuk memberikan rasa aman .

Kanit Satpol PP mewakili Camat menyampaikan,” permohonan maaf dan salam dari camat Baleendah tidak bisa hadir , Perlu keterlibatan semua pihak dalam menjaga kamtibmas menjelang pileg dan pilpres”.

Salahsatu Tokoh masyarakat menambahkan, pemilu ini adalah kegiatan Negara yang rutin di lakukan setiap lima tahun sekali, inilah kesempatan kita , marilah pilih orang yg bersih dan Amana, jangan di biasakan dalam pemilihan mau iming-iming uang dan apapun hasilnya kita harus legowo.

Ketua Dai Bhabinkamtibmas mengatakan ,” saya doakan kepada kapolsek agar bisa menciptakan situasi yang kondusif dengan terus melakukan silaturahmi dan pendekatan ke masyarakat Baleendah degan penuh rasa kekeluargaan terutama saat ini menjelang pileg dan pilpres. Alhamdulilah Baleendah aman dan Kondusif.( Yatiman)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *