Kapolda Jabar Lakukan Sholat Subuh Keliling

BANDUNG,LENSAJABAR,COM- Kapolda Jabar Irjen Pol. Drs. Rudy Sufahriadi dan Waka Polda Jabar Wakapolda Brigjen Pol. Dr. Akhmad Wiyagus, S.I.K., M.Si.,M.M., didampingi oleh Direktur Binmas Polda Jabar Kombes Pol. Drs. Yudhi Faizal. H. S.H., M.H., Wadir Binmas Polda Jabar beserta pejabat utama Polda Jabar dan personel Dit Binmas Polda Jabar melaksanakan kegiatan Suling (Sholat Subuh Keliling ) dalam rangka Silaturahmi Kamtibmas di Masjid Al – Mukaromah jalan sindang sirna Bandung. Jum’at, 28/02/2020.

Turut mendampingi kegiatan tersebut, Kapolsek Sukasari dan jajarannya serta unsur Muspika Kec. Sukasari Kota Bandung, Ulama, tokoh masyarakat dan Jama’ah Masjid Al – Mukaromah jalan sindang sirna.

Kapolda Jabar menyampaikan” bahwa kegiatan Suling bertujuan untuk membangun dan mewujudkan kebersamaan antara Polri dengan Ulama serta unsur elemen masyarakat sebagai wujud Sinegritas dan kebersamaan agar terjaminnya situasi Kamtibmas yang aman, damai serta kondusif khususnya di wilayah hukum Polda Jabar. “Ujar nya.

Beliau juga menjelaskan, kita harus tau sebagai umat Islam sholat itu kewajiban kita, sebagai umat muslim, dan Sholat sangat jelas salah satu bagian yang utama di rukun Islam, karena sholat adalah tiang Agama.” tandasnya.

Dalam kesempatan tersebut Kapolda Jabar memberikan sorban Kamtibmas kepada Ulama dan tokoh masyarakat serta kepada pengurus Masjid Al Mukaromah.( Humas Polda jabar/ Moh.Asep)

Pos terkait