Hari Terakhir Kerja Sebelum Libur Lebaran, Pemkab Muba Lakukan Sidak

MUBA, LENSAJABAR.COM — Memasuki hari terakhir kerja sebelum libur panjang lebaran, Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) dipimpin Asisten Bidang Administrasi Umum, H Ibnu Saad SSos MSi didampingi BKPSDM dan Inspektorat melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) disejumlah Organisasi Perangkat Daerah, Jum’at (31/5/2019).

Betapa tidak, hal ini merupakan anjuran Kemmenpan RI untuk melakukan penilaian kerja kepada segenap Aparatur Sipil Negara (ASN).

Saat melakukan sidak dibeberapa Organisasi Perangkat Daerah Asisten Bidang Administrasi Umum Setda Muba mengatakan, bahwa sidak ini tak hanya dilakukan saat menjelang hari libur tapi juga hari pertama masuk kerja pasca libur kerja.

“Sidak dilakukan guna memastikan kehadiran ASN dan Tenaga kontrak di lingkungan Pemkab Muba bahwa pada hari ini masih terhitung wajib masuk kerja dan besok wajib juga mengikuti Apel Gabungkan Memperingati Hari Lahir Pancasila, “ujar Ibnu.

Menurutnya, tidak sepantasnya ada pegawai yang masih bermalas-malasan bahkan hingga bolos kerja.

“Kalau ada yang masih malas itu hanya oknumnya saja. Nanti bila tertangkap basah bolos kerja akan kita tindak sesuai peraturan yang ada. Bahkan bisa berujung pemecatan kalau melewati batas aturan tersebut,” tegasnya.

Oleh sebab itu, sesuai arahan Bupati Muba, H Dodi Reza Alex Noerdin berpesan, agar setiap Kepala PD dapat mendisiplinkan segenap pegawainya agar tidak ada temuan yang dapat merugikan hasil kerja instansi tersebut.

“Sebaiknya kepala Perangkat Daerah juga rutin melakukan sidak, sehingga penilaian kerja pegawai tersebut tidak menurun,” tukasnya.(RSP).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *