Danramil 1661 Leuwisadeng Kecamatan Leuwiliang Kena “Prank” Ormas dan LPKSM Patroli

BOGOR, LENSABAR.COM – Dalam rangka Ulang Tahun TNI yang ke-76, para ormas antara lain, BPPKB Banten, BBRP dan Pemuda Pancasila (PP) yang berada diwadah Lembaga Bantuan Hukum dan HAM LPKSM PATROLI mengadakan “Prank” kepada Danramil 1661 Leuwiliang Leuwisadeng Kecamatan Leuwiliang, Kabupaten Bogor, Selasa (5/10/2021).

Tiga ormas yang dalam naungan LEMBAGA LPKSM PATROLI, seolah-olah melakukan keributan didepan Mako Koramil, Danramil Leuwisadeng sempat terpancing emosinya.

Danramil mengungkapkan, dirinya sangat kaget dengan adanya insiden keributan yang dilakukan oleh para ormas BPPKB Banten, BBRP dan Pemuda Pancasila

“Saya sempat terpancing emosi, namun saya pikir lagi kok ada demo seperti ini, ga ada koordinasi ke pihak Polsek dan Koramil setempat. Dari situ, saya mulai reda emosi dan baru sadar karena kita lagi ulang tahun yang ke- 76 dan ternyata dugaan saya bener, ini hanya ngeprank,” ucapnya kepada wartawan Lensajabar.com.

Diakui dirinya sempat terpancing emosi, namun dirinya sangat berterimakasih pada saudara-saudara dari ormas dan LSM yang telah berkunjung ke Mako dan sudah mengucapkan ulang tahun TNI yang ke -76.

“Walaupun saya baru satu tahun menjabat disini, saya berharap kedepan, khususnya di wilayah Kecamatan Leuwiliang dapat bersinergi untuk dapat membantu kami dalam mensosialisasikan agar masyarakatnya mau segera divaksin, karena wilayah Leuwiliang ini masih di bawah 50 persen dalam penanganan virus Covid-19,” ujarnya.

Danramil berharap, khususnya di HUT TNI dapat terus bisa mangayomi masyarakat Leuwiliang

“Mari kita sama-sama masyarakat, kita terus bikin kondusif, khususnya di wilayah Leuwiliang ini,” ungkapnya.

Ditempat yang sama, Ketua Umum LPSM Patroli H Sukarman mengatakan, ini bukti cinta kepada TNI.

“Kita bikin prank dalam rangka ucapan ulang tahun TNI yang ke 76, dan dapat lebih solid lagi dalam mengayomi msyarakat. Karena TNI garda terdepan negara Indonesia yang kita cintai ini,” singkatnya.

Pewarta : Ayub
Editor : Is Idris