Beni Hernedi akan Lantik 10.000 Pengurus Ranting dan Anak Ranting Masa Bakti 2020-2025 Seluruh Muba

MUBA,LENSAJABAR.COM – Dihari ke tiga (3) Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan kabupaten Musi Banyuasin terus keliling di 240 desa seluruh kabupaten dalam rangka melakukan konsolidasi musran dan musanran sekaligus melantik dengan pengucapan janji jabatan, Sabtu (12/7/2020).

Beni Hernedi selaku Ketua DPC PDI Perjuangan kabupaten Musi Banyuasin yang juga Wakil Bupati Musi Banyuasin dalam arahannya kepada Ranting dan Anak Ranting Partai Masa Bakti 2020-2025 mengatakan, bahwa saya akan keliling desa akan melantik Pengurus Ranting dan Anak Ranting Se-kabupaten Musi Banyuasin yang berjumlah 9.621 Pengurus terdiri dari 7.461 Anak Ranting tingkat dusun, 2.160 Pengurus Ranting Tingkat desa.

” Selama bulan juli ini saya akan keliling ke 240 desa di muba untuk melantik Pengurus Ranting dan Anak Ranting yang berjumlah 9.621 Orang teridiri dari 263 PAR x 5 Orang, dan ada 878 PAR x 7 Orang = 7461 PAR tingkat dusun ditambah pengurus Ranting 240 x 9 orang = 2.160 orang tingkat Desa, dengan total keseluruhan 9.621 Orang Pengurus, itu belum termasuk pengurus tingkat kecamatan karena itu wewenang DPD Partai tingkat Provinsi,” dikatakan Beni dalam memberikan arahan di desa Mulyo Asih kecamatan Keluang dan didampingi oleh Susy Imelda Beni Anggota Fraksi DPRD provinsi Sumsel.

Dalam arahannya Beni terus mengatakan, kepada tim formatur untuk lebih teliti dalam hal nomenklatur pembidangan wakil wakil ketua Ranting dan Anak Ranting Partai terutama Wakil Ketua Bidang Pemuda dan Olahraga (PORA) untuk diisi oleh anak anak muda milenial yang punya semangat juang yang tinggi dan Wakil Ketua Bidang Perempuan dan Anak untuk diisi Oleh Perempuan karena di PDI Perjuangan tidak membeda-bedakan apapun karena bhineka tunggal ika dan juga ketum kita Ibu Hj. Megawati Soekarno Putri adalah perempuan hebat yang mempelopori perempuan untuk terjun di parpol bahkan ketua DPR-RI kita itu Ibu Hj. Puan Maharani juga perempuan hebat dan tangguh, juga wakil ketua bidang pemberdayaan ekonomi diutamakan untuk diisi oleh kader yang sudah ada usaha mikro umkm seperti usaha tampal ban, tukang sayur keliling, shop online, gerobak keliling, kelompok tani, peternak, nelayan, warung dan seterusnya karena kerja kerja politik kita kedepan dalam hal kesejahteraan rakyat pedesaan dan dusun dusun terlebih dalam situasi pandemi saat ini.

” Kepada Tim Formatur untuk diingat bahwa diusahakan agar Wakil ketua bidang Pemuda dan Olahraga itu diisi oleh Anak anak muda milenial dan Wakil ketua bidang perempuan dan Anak itu diisi dengan Perempuan, Wakil ketua bidang Pemberdayaan Ekonomi diutamakan yang sudah memiliki Usaha Mikro UMKM,” dijelaskannya menerangkan bahwa itu berdasarkan PP Partai No 09 Tahun 2019.

Beni yang juga Wakil Bupati Musi Banyuasin mengungkapkan, bahwa jika dihitung hitung jumlah ASN di Muba berjumlah 7.398 artinya masih banyaklah jumlah kalian yang berjumlah 9.621 orang dan itu belum termasuk Pengurus Tingkat kecamatan, kabupaten, badan, sayap dan departemen Partai kurang lebih 10.000-an orang jumlah perangkat kita yang ada di Muba belum lagi kalu kalian mengajak keluarga besar didesa desa dan dusun dusun, dan kalian harus tau dan memahami bahwa sekarang ini kita berada di Pemerintahan, Presiden Jokowi itu kader PDI Perjuangan dan kalian harus bangga dengan itu semua (-Red),” imbuhnya.

” Jadi kenapa itu Pengurus Anak Ranting (PAR) kita ada yang 5 dan ada yang 7 orang, nah yg 7 orang itu ditambah oleh senior senior kita, para orang tua kita, sesepuh kita yang terus masih bersemangat dan siap berjuang dengan PDI Perjuangan dan itu kita akomodir tambahkan menjadi 7 orang tingkat dusun dan itu diatur dalam PP Partai No. 9 Tahun 2019, katanya saat secara simbolis memberikan E-KTA Kepada Pengurus PR dan PAR Masa Bakti 2020-2025.

Diakhir arahannya Beni mengatakan bahwa DPC PDI Perjuangan Kab. Musi Banyuasin sedang memulai konsolidasi, mengundang dan mengajak Semua Warga (Individu atau Personal) di Musi Banyuasin secara sukarela dan bersedia bergerak bersama PDI Perjuangan untuk bergabung dalam Gerakan Politik Kebangsaan tanpa membedakan suku agama dan Ras dengan prinsip Gotong Royong dengan karakter kerakyatan melalui struktur kepengurusan partai dari tingkat dusun – desa – kecamatan, badan dan sayap partai untuk masa bakti 2020-2025 .

Apabila menginginkan politik dan partai yang baik , maka Orang-orang baik harus masuk partai . Jangan biarkan partai di isi oleh orang orang yang tidak baik . Politik adalah kekuatan untuk melakukan perubahan, partai politik adalah alat perjuangannya, politik adalah jiwa jiwa sosial dalam mengatur negara dalam semua tingkatan, kata pria yang akrab disapa Kuyung Beni.

Turut hadir pimpinan sidang di desa Mulyo Asih Kecamatan Keluang Sekretaris DPC Yakup Supriyanto, Anggota Fraksi Sodingun SH, Anggota Fraksi DPRD Provinsi Sumsel Susy Imelda Beni dan Kepala Sekretariat Partai. (Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *