BANDUNG, LENSAJABAR.COM — Menyambut HUT Kemerdekaan RI ke 73 warga kota Bandung lakukan Beberes Bandung, sabtu (10/8).
Berdasarkan pantauan lensajabar.com di sepanjang Jalan Panjunan, Astana Anyar, Ters Pasirkoja, Jamika, Jalan Jendral Sudirman dan Cibadak Para relawan Beberes Bandung dan Warga Kota Bandung bergotong royong menyapu jalan, mengepel trotoar hingga mengecat trotoar dengan warna hitam dan putih.
Saat di jumpai awak media, Lurah Cibadak Iwa Kartiwa S.Ip memaparkan, ” Beberes Bandung di gelar selama dua hari dalam rangka menyambut HUT Kemerdekaan RI ke 73, Warga kota Bandung turut partisipasi untuk mempercantik Kota Bandung.
“Para relawan yang terjun berjumlah 100 personel terdiri dari anggota Karang Taruna, LPM, PKK, Satgas Citarum Harum dan anggota Gober” tandas Iwa.
” Sebagian besar warga Beberes di lingkungan masing-masing wilayah di pimpin oleh RT maupun RW ” pungkas Iwa.
“Untuk pengecatan trotoar di sepanjang jalan Astana Anyar hanya pada lajur kiri saja, karena jalur kanan merupakan wilayah Karang Anyar ” katanya. (*red).