18 Pasis Seskoad Dikreg LIX TA 2020 dari Kodam II/Sriwijaya Ikuti Sistem Belajar Out Campus

MUBA,LENSAJABAR.COM – Sejak dibuka oleh Danseskoad melalui Video Conference, pada Kamis (11/6/2020) lalu, sebanyak 18 Perwira Siswa (Pasis) Pendidikan Reguler (Dikreg) Angkatan LIX Seskoad TA. 2020 dari berbagai satuan kerja di lingkungan Kodam II/Sriwijaya melaksanakan pendidikan Tahap – 1 (Out Campus).

Pendidikan Out Campus ini sudah dimulai pada tanggal 12 Juni lalu dan direncanakan selesai pada tanggal 22 Juli 2020 mendatang. Selanjutnya seluruh Pasis akan melanjutkan dengan Pendidikan Tahap – 2 (In Campus) yang dilaksanakan pada tanggal 23 Juli hingga 25 November 2020 di Seskoad, Bandung.

Dengan dukungan dari satuan kerja asal, Pasis Seskoad Dikreg LIX ini melaksanakan kegiatan Out Campus secara kolektif melakukan Proses Belajar Mengajar (PBM) di Markas Deninteldam II/Swj, Lebong Siarang Palembang, Rabu (15/7/2020).

Sistem Out Campus ini dilaksanakan dengan maksud untuk memberikan kemudahan kepada Pasis agar dapat berkonsentrasi dalam belajar dengan melaksanakan sistem ini di satuan kerja masing-masing.

Tahun Anggaran 2020 ini TNI AD memberikan kesempatan seluas-luasnya kepada personelnya yang memenuhi syarat baik yang yang berdinas di dalam maupun di luar struktur untuk mengikuti pendidikan reguler Seskoad.

Sekitar 18 personel Kodam II/Swj berpangkat Mayor dan Letkol berkesempatan untuk mengikuti pendidikan pengembangan umum tertinggi di AD ini setelah menjalani berbagai tahapan seleksi. Pasis yang berasal dari Kodam II/Swj membagi lokasi belajar diantaranya di Markas Deninteldam II/Swj dan di Makodam II/Swj Jln. Jenderal Sudirman KM. 2,5 Palembang.

Pada hari ini, Sekolah Staf dan Komando AD melaksanakan Pengawasan Umum Proses Belajar Mengajar Perwira Siswa Pendidikan Reguler LIX yang dilaksanakan Out Campus dengan sistem daring”, kata Kapendam II/Sriwijaya Kolonel Inf Djohan Darmawan, Rabu (15/8/2020).

“Kegiatan Wasum ini dilaksanakan kepada 453 Pasis perwakilan di 12 Kotama AD”, ujar Kapendam.

Kapendam II/Swj menjelaskan bahwa, Kodam II/Sriwijaya yang memiliki 18 orang Perwira Siswa melakukan kegiatan proses belajar mengajar di Markas Denintel setiap hari diawali dengan olahraga mandiri dan dilanjutkan belajar sesuai jadwal pendidikan. Untuk proses pengawasan di Kodam II/Swj ini dilakukan oleh Dosen Seskoad Kolonel Inf Dani Adam didampingi Perwira Penuntun (Patun) Kolonel Inf Lukman Hakim.

Dalam melaksanakan proses belajar mengajar tetap menerapkan Protokol Kesehatan, sehingga dapat menciptakan kerjasama yang positif antara peserta didik dengan tenaga didik”, terang Kolonel Djohan. (Pendam II Swj)

Pos terkait